3 Smart Watch Terbaik

SAMSUNG GEAR S3

HARGA: RP 4.500.000,- – RP 6.000.000,-

PLUS: Daya Tahan Baterai Lama, Tersedia Varian Kartu SIM.

MINUS: Clock Speed Kecil, Memori Internal Kecil.

 

Samsung Gear S3 sebenarnya dirilis pada tahun silam. Namun sampai sekarang masih cukup kompetitif di pasar. Apalagi produk smart watch Samsung terbaru adalah Samsung Gear Sport yang beda style dengan Gear S3.

Samsung Gear S3 sendiri awalnya terdiri dari tiga varian. Masing-masing Gear S3 Frontier, Gear S3 Classic dan Fear S3 Frontier LTE. Kemudian untuk varian Classic muncul menyusul versi LTE. Dengan demikian yang menggunakan kartu SIM ada dua seri LTE.

Jam ini seperti ingin menunjukkan teknologi yang dikembangkan Samsung mulai pembuatan prosesor hingga sistem operasi. Lihat saja SoC-nya yang memakai Exynos 7270 dan OS-nya yang Tizen. Prosesor ini memiliki kecepatan komputasi 1 GHz.

Samsung Gear S3 berbentuk bulat dengan layar berukuran 1,3 inci. Layar ini dilapis oleh Gorilla Glass SR+. Keempat Samsung Gear S3 ini dibekali dengan memori internal 4 GB dan RAM 768 MB. Keempatnya minus kartu memori.

Samsung menambahkan fitur Samsung Pay di seri ini. Selain itu agar tahan banting, juga mendapat sertifikasi IP 68. Koneksi nirkabelnya berupa Wi-Fi dan Bluetooth, serta GPS.

Kemampuan isi ulang baterai tidak hanya mengandalkan mode biasa. Jam-jam berikut ini juga siap di-charge secara wireless memakai teknologi WPC.

Dengan baterai berkapasitas 380 mAh, siap bersiaga hingga 72 jam. (*)

 

 

 

 

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled