9 Tablet Dual OS Android + Windows Untuk Hiburan Sekaligus Bekerja

sinyal.co.id

Tablet memang tak sepopuler smartphone. Tak heran jika pilihannya juga tak banyak. Selama ini, tablet dianggap hanya sebagai alat hiburan, seperti nonton film, nge-game, browsing, atau belanja online. Layarnya yang besar memang membuat aktivitas hiburan makin nyaman.

Selama ini, alat kerja mobile yang bisa dibawa-bawa hanyalah laptop. Namun kini produsen tablet menyiasatinya dengan menambahkan satu fungsi baru, yaitu untuk kerja. Suka tidak suka, selama ini kita sudah terbiasa bekerja dalam sistem operasi Windows. Kita sudah biasa bekerja dengan Microsoft Word, Excel, PowerPoint. Terbayang sulitnya beradaptasi bekerja dengan aplikasi lain. Belum lagi kesesuaian format file yang bisa dibaca jika memakai aplikasi selain Microsoft.

Maka agar bisa dipakai bekerja dengan mudah, tanpa penyesuaian lagi, dibenamkan OS Windows di tablet. Dengan OS Windows, maka semua aplikasi yang biasa dipakai bekerja di laptop, langsung bisa dinikmati. Namun, OS Android tak bisa ditinggalkan, akibat fungsi utama tablet sebagai alat hiburan. Harus diakui, jumlah dan pilihan aplikasi Android sangat banyak. Pilihan game Android juga berlimpah. Sebagian besar gratis, tak seperti aplikasi Windows yang kebanyakan berbayar. OS Windows yang dibenamkan di tablet tentu saja yang mendukung sistem layar sentuh, yaitu Windows 8.1 atau Windows 10.

Tambahkan satu alat penting lagi, keyboard yang bisa dihubungkan dengan kabel USB atau Bluetooh. Ada banyak pilihan keyboard eksternal yang bersifat universal. Tinggal pilih sesuai dana yang ada. Makin mahal, biasanya keyboard makin empuk dan nyaman dipakai mengetik. Jika perlu, bisa ditambahkan mouse yang bisa dihubungkan lewat kabel USB OTG. Namun mouse tambahan ini bukan keharusan, karena tablet sudah berlayar sentuh, sehingga akses ke sisi mana pun di layar lebih mudah dan cepat.

Jadi tak perlu lagi membawa dua alat, tablet untuk hiburan dan laptop untuk bekerja. Cukup bawa tablet Dual OS Windows dan Android, dan gunakan sesuai kebutuhan. Saat aktif, ada tombol khusus untuk berpindah ke OS Windows atau Android. Berikut beberapa pilihan tablet Dual OS yang tersedia di pasar. (Wahyu)

==============================

ONDA V80 PlusONDA V80 Plus Rp 1.600.000

Spesifikasi tinggi dan harga terjangkau membuat tablet dual OS ini layak dilirik. Perpaduan prosesor Intel Quad Core yang bertenaga, RAM 2 GB, GPU Intel, dan baterai 4200 mAh, menjadi kekuatan kinerjanya. Layar yang beresolusi tinggi juga jadi jaminan di visual.

Layar touchsceen IPS, OGS 8 inch 284 ppi, 1920 x 1200 pixel, multitouch, Visible Angle: 178o; OS: Android 5.1 dan Windows 10; CPU: Intel Cherry Trail Quad Core, Atom X5 Z8300, GPU: Intel HD Graphics Gen8; memori RAM 2GB; ROM 32GB; slot microSD 128GB; File system: FAT/FAT32/exFAT/NTFS; Kamera depan 2MP, kamera utama 2MP; WiFi; Bluetooth v4.0; Support 4K video play; G-sensor; port Micro HDMI; baterai 4200 mAh; bulit in Email dan Browser; jack audio 3.5mm; Dimensi 20.5 x 12.3 x 8.5mm, 325 gram

==========================================

Pipo X8Pipo X8 Smart TV Box Rp 1.721.000
Bisa beli di
http://bit.ly/2dOQoXn

Berfungsi penuh seperti tablet, Smart TV Box ini juga dibekali dual OS sekaligus, Android 4.4 KitKat dan Windows 10. Bisa dihubungkan ke TV LCD lewat kabel HDMI, sehingga kita bisa menikmati game, aplikasi atau nonton film streaming di layar TV. Tersedia port yang sangat lengkap, ada 3 USB, 1 microUSB, jack earphone,  slot microSD, slot HDMI, dan port kabel RJ45.

Koneksi ke internet bisa lewat WiFi atau kabel RJ45 untuk jaringan. Ada antena WiFi agar agar penangkapan kuat. Seperti tablet atau laptop, aplikasi, game bisa di-install dan uninstall, baik dalam format Android atau Windows. Bisa ditambahkan wireless keyboard/mouse.

Layar touchscreen IPS 7 inch 1280×800 pixel; CPU Intel Atom Z3736F Quad-Core, Burst 2.16GHz,  GPU lntel HD Graphics; RAM DDR3 2GB; ROM: NAND Flash 64GB. Slot MicroSD 64GB; OS Windows 10 + Android 4.4 Dual OS, Antenna External untuk WiFi; port LAN (RJ45) Ethernet 10/ 100Mbps; Bluetooth 4.0; Built-in Microsoft Office resmi; Speaker; Support Wireless Keyboard / Mouse; Input / Output : 1xHDMI (type A, 1080P); 1×3.5mm Dual-channel Audio Port; 1x Micro USB; 1xMicroSD card Slot; 4 x USB port; 1 x RJ45 Port; 1 x DC in; 1 x tombol Power; 1 x tombol Volume Up/Down;  Daya: DC 12V 2.4A; Dimensi 17.3 x 11.8 x 5.0 cm /428 gram

1 Comment
  1. Saran buat Sinyal daftar pricelist hp baru seperti xiaomi,meizu dimasukan seri terbarunya dimuat dan hp lama sebaiknya dibuang.Semoga tambah sukses ya sinyal

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled