LG G4, “Saya Tantang SGS 6 dan iPhone 6 Plus!”

LG G4, bikin LG naik kelas setara Samsung Galaxy S6 dan iPhone 6 Plus

LG G4, bikin LG naik kelas setara Samsung Galaxy S6 dan iPhone 6 Plus

Menantang itu jelas mengajak beradu. Kalau sudah begitu, yang menantang musti tahu diri akan kekuatannya. Dan, LG Mobile tahu persis akan keunggulan produk dagangan barunya, LG G4. Terlambat kah? Tidak. Justru LG datang demi memanaskan kompetisi di kelas premium.
Seperti petinju, LG tak mau buru-buru. Biarkan Apple bikin heboh. Cuek saja ketika Samsung rilis Galaxy S6 yang jelas-jelas mengadu agar selevel iPhone 6. LG diam tapi bersiasat. Dan, hup! LG G4 bak cerita baru yang mengatrol LG masuk bursa adu gengsi papan atas. Menengok ke belakang, seri G3 sebenarnya paten punya. Tetapi apa boleh buat, pasar tak menahbiskan di barisan elit.
Sekarang lain cerita.

3Balutan kulit di punggung demi memberi imaji glamor. Ini kulit asli, bukan imitasi. Kendati ada pula varian bukan kulit. Yang ini cenderung menonjolkan tekstur bak pahatan rapi yang artifisial.
G4 sangat menonjolkan peran kamera. Apalagi begitu berani memilih F1,8. Biasanya mentok di F2,0. Mode DSLR pun dikenakan, sebuah mode persis opsi Manual, tetapi dengan setelan yang lebih khas. Infra red dioptimalkan fungsinya. Dalam hal ini sebagai analisator dan pengukur cahaya sebelum Anda putuskan untuk capture obyek. Seorang fotografer eksperimental yang terbuka pada teknologi dunia fotografi mustinya penasaran.
Seri ini juga bukan penganut desain unibody. Artinya, cover belakang masih bisa dilepas. Kalau baterai mulai rontok, tak butuh tukang untuk melepas. Selain itu, juga pemuja faham konvensional, di mana ruang simpan file seharusnya tak usah dikirim ke layanan awan. Sebab microSD masih terbukti sebagai ruang simpan paling populer.

comKalau sudah begitu, Samsung dan iPhone memang harus berpikir untuk kembangkan produk cepat-cepat. Dan….hmmm….ini yang bikin dua nama besar ini musti atur ulang harga. Samsung Galaxy S6 paling murah dilego Rp 9,5 juta. iPhone 6 Plus varian 16 GB bertengger di angka Rp 12,8 juta. Sementara LG G4 gagah dan cuek saja di angka Ro 8,5 jutaan. Kecuali Samsung dan iPhone percaya diri banget. (*)

3 Comments
  1. SG S6 OCTACORE bro bukan QUADCORE
    SGS6 :
    Quad-core 1.5 GHz Cortex-A53 & Quad-core 2.1 GHz Cortex-A57
    LG G4 :
    Dual-core 1.8 GHz Cortex-A57 & quad-core 1.44 GHz Cortex-A53

  2. Apakah LG G4 support dual Simp ???

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled