LG Garap Smartphone Dengan 16 Kamera Belakang

SINYALMAGZ.com – Vendor asal Korea Selatan, LG, baru-baru ini dikabarkan tengah menggarap smartphone yang menanamkan 16 lensa sekaligus dalam satu kamera belakang. Informasi ini terkuak dari sebuah bocoran paten yang didaftarkan ke Badan Urusan Paten dan Merek Dagang AS (USPTO).

Dalam paten tersebut dilaporkan bahwa LG akan menyematkan 16 lensa sekaligus dalam satu kamera, yang kemungkinan akan menjadikannya hexadecimal-camera.

Ada beberapa skema yang dipatenkan. Tata letak semua kamera berbentuk lengkung. Kemungkinan, penempatan tersebut dimaksudkan untuk menangkap gambar dari beberapa perspektif berbeda, bahkan bisa mensimulasi gerakan dari gambar taktis.

Dalam patennya, kamera tersebut diperkirakan bisa lebih mudah mengganti obyek foto. Pasalnya, kamera ponsel akan menangkap lebih banyak informasi tentang obyek dalam tiga dimensi dibanding hanya dalam dua dimensi.

Sementara cara untuk mengganti obyek foto adalah dengan memangkas beberapa bagian, kemudian dipindah ke gambar yang ditangkap oleh lensa lainnya.

Kemungkinan, pengguna juga bisa mengkombinasikan beberapa bagian foto yang berbeda secara bersamaan.

Selain itu, dari skema paten, pengguna juga bisa memilih bagian atas atau kepala obyek untuk diubah posisinya sesuai yang diinginkan.

Ketika bagian kepala dipilih, fungsi pengenal wajah pun secra otomatis akan diaktifkan. Kemudian memori perangkat akan menganalisa dan mencari bentuk kepala yang mirip, yang telah ditangkap sebelumnya.

Tak hanya itu saja, beberapa efek tambahan kemungkinan juga akan ditambahkan.

Paten juga menyebutkan bagaimana cermin dan lampu Flash akan ditempatkan secara terpisah di bawah hexadecimal-camera untuk menyinari subyek dan melakukan selfie dengan kamera belakang dibanding dengan kamera depan.

Sayangnya, tidak disebutkan detail lensa yang akan disematkan. Meski demikian, dokumen menyebut bahwa kamera utama lebih baik dibanding kamera depan.

Tampaknya LG tetap akan mempertahankan kamera depan, karena akan berguna dalam beberapa kasus seperti panggilan video.

Selain itu, dokumen juga mejabarkan kemungkinan integrasi touchpad atau layar di belakang.

 

Halaman selanjutnya:

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled