OnePlus 6 Edisi “Avengers Infinity War” Bakal Segera Hadir

SinyalMagz.com – OnePlus disebut-sebut akan segera menghadirkan seri terbaru yang bernama OnePlus 6. Kabarnya, seri anyar tersebut dijadwalkan akan segera meluncur pada bulan Mei atau akhir Juni 2018 mendatang.

Namun di samping menghadirkan OnePlus 6, kini kabar lainnya kembali berhembus, yang mana brand asal Tiongkok itu dikabarkan akan menghadirkan OnePlus edisi khusus.

Seperti dilansir Tech Radar, OnePlus 6 akan menghadirkan Avengers Infinity War Edition.

Seperti diketahui, film ini menjadi salah satu film action yang paling dinantikan penayangannya di tahun 2018 ini. Dan sepertinya OnePlus tidak ingin ketinggalan dalam momentum tersebut.

Kabarnya, OnePlus 6 edisi Avengers Infinity War ini akan segera diluncurkan di Inggris dalam waktu dekat.

Menariknya, tak hanya di Inggris saja, smartphone OnePlus 6 edisi Avengers Infinity War ini disebut-sebut juga akan beredar di negara lain. Dan karena ini merupakan smartphone Edisi Spesial, maka sudah pasti jika perangkat ini akan dirilis secara terbatas.

Meski film Avengers Infinity War baru akan ditayangkan pada 27 April 2018, namun smartphone edisi khusus ini kemungkinan akan dirilis tak jauh dari tanggal tersebut.

Sebagai informasi, kabar mengenai kehadiran penerus OnePlus 5 ini sebenarnya memang sudah lama berhembus kencang. Sebelumnya, smartphone flagship penerus OnePlus 5T ini dikabarkan akan dirilis sebelum tanggal 30 Juni 2018.

Hal itu bahkan sudah dikonfirmasi sendiri oleh Pete Lau, selaku CEO OnePlus. Lau pun mengkonfirmasi bahwa smartphone flagship OnePlus 6 ini akan dirilis sebelum tanggal 30 Juni 2018.

Lau juga mengkonfirmasi bahwa nantinya smartphone OnePlus 6 ini akan ditenagai oleh chipset Snapdragon 845.

Mengacu dari bocoran gambar ponsel yang sebelumnya beredar, OnePlus 6 nantinya diharaokan akan punya bodi belakang yang menggunakan material kaca.

Penggunaan bodi kaca ini mengindikasikan bahwa OnePlus 6 akan mendukung pengisian daya nirkabel (wireless charging).

Sementara itu, kaca layar yang diusung smartphone juga memiliki bentangan sangat luas 6,0 inchi dengan aspek rasio layar 18:9.

 

Halaman selanjutnya:

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled