PlayStation 5 Cetak Rekor Penjualan Sepanjang Sejarah PS

WWW.SINYALMAGZ.COM – Setelah memproduksi lima generasi mesin game PlayStation sejak pertengahan 90-an, Sony Interactive Entertainment (SIE) bukan saja bangga sebagai produsen konsol paling konsisten dan stabil. Tetapi juga mencetak rekor baru, yaitu penjualan PlayStation 5 mencapai 10 juta unit tercepat sepanjang sejarah hadirnya PlayStation di dunia. Capaian angka tersebut diraih selama enam bulan saja.

Boleh jadi salah satu faktornya adalah justru terjadi pandemi yang membuat masyarakat dunia harus lebih betah di rumah. Maka aktivitas bermain game (tidak hanya mobile) pun terus melambung. Kebutuhan akan mesin-mesin yang lebih baru seperti PS 5 sangat dibutuhkan.

SIE menjadi salah satu unit Sony yang sangat sibuka selama pandemi Covid-19.  Tim Pengembangan Produk harus terus menghadirkan inovasi luar biasa termasuk SSD secepat kilat, audio 3D yang imersif, dan pengontrol DualSense dinamis dengan umpan balik haptic dan pemicu adaptif. Merekalah awak yang memiliki bakat, ketekunan, dan kreativitas untuk meletakkan dasar bagi seluruh ekosistem PS 5.

Sejak konsol diluncurkan pada bulan November, PlayStation Studios telah mempercepat beberapa judul game demi menjaga momentum yang menampilkan kemampuan PS 5. Nama-nama game dan partner SIE yang cukup sukses di antaranya God of War baru dari Santa Monica Studios, Gran Turismo 7 dari Polyphony Digital, dan Horizon Forbidden West dari Guerrilla Games.

BACA JUGA: Erajaya Buka, “Pre-Order” untuk PlayStation 5

Beberapa game yang sangat dinanti dari partner SIE antara lain Battlefield 2042 dari Electronic Arts, DEATHLOOP dari Bethesda, Far Cry 6 From Ubisoft, dan Kena: Bridge of Spirits dari Ember Lab.

Tak hanya tim kreatif game, tim Rekayasa dan Operasi Perangkat Keras tak kalah sibuk dalam menyediakan sumber daya untuk membangun unit fisik PS 5. Tim ini bermitra dengan tim Operasi Bisnis global untuk mengirimkan PlayStation 5 dari titik awal ke pasar dan pelanggan di seluruh dunia. Itulah yang membuat PS 5 tak kekurangan stok dan memperlambat penjualan. (*)

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled