Yuk Intip Hasil Uji Benchmarking LG V30 di Geekbench

Sinyal.co.id – Bocoran mengenai spesifikasi LG V30 memang sudah sering beredar. Nah, kali ini muncul smartphone dengan nomor kode LGE LG-H932PR pada layanan benchmarking Geekbench. Dugaannya smartphone tersebut adalah LG V30.

Smartphone tersebut menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon 835 yang dilengkapi prosesor octa-core dengan kecepatan clock 1,9 GHz.

Skor yang diperoleh dari uji kinerja single-core menggunakan layanan Geekbench adalah 1899. Sementara untuk uji kinerja multi-core hasilnya adalah 6350.

Kenaikan skor ini cukup tinggi jika dibandingkan LG V20 yang nilainya 1554 dan 3626, masing-masing untuk uji single-core dan multi-core.

Bocoran Spesifikasi LG V30

Kendati tak disebutkan di Geekbench, smartphone ini kemungkinan akan menggunakan layar berukuran 5,7 inci dengan rasio aspek FullVision 18:9.

Konfigurasi memori akan menggunakan RAM 4 GB dan media penyimpanan internal berkapasitas 64 GB.

Dari segi fotografi akan ada sepasang kamera dengan resolusi 13 MP di bagian belakang. Selain itu terdapat juga sensor sidik jari, port USB tipe-C dan jack headset 3,5 mm.

Smartphone ini juga memiliki sertifikasi IP68, yang artinya bisa dibenamkan ke air sedalam 5 kaki selama 30 menit tanpa menimbulkan kerusakan.

Sayangnya sumber daya smartphone ini hanya mengandalkan baterai berkapasitas 3200 mAh. Tak ada layar kedua di seri ini.

LG V30 akan diumumkan secara resmi pada 31 Agustus di Berlin, tepat sehari sebelum pembukaan pameran IFA 2017.

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled