WWW.SINYALMAGZ.COM – Xiaomi 15 adalah portfolio baru barisan seri utama produk Xiaomi. Meski diselingi hadirnya Xiaomi 15 Ultra yang mengunggulkan kamera, Xiaomi 15 juga tetap layak untuk diperhitungkan. Dan tentu saja harganya pun lebih terjangkau dibandingkan Xiaomi 15 Ultra.
Lantas apa saja hal penting yang perlu Anda ketahui dari Xiaomi 15? SINYALMAGZ menampilkan 15 hal yang tersebut;
Desain ergonomis: Dengan dimensi 152,3 x 71,2 x 8,1 mm dan berat 189 gram, Xiaomi 15 menawarkan kenyamanan saat digenggam dan digunakan.
Desain premium dan tahan air: Xiaomi 15 berbodi ringkas dan ringan serta teruji sertifikasi IP68. Artinya seri ini tahan debu dan air hingga kedalaman 1,5 meter selama 30 menit.
Layar LTPO OLED 6,36 inci: Layar berukuran 6,36 inci dengan teknologi LTPO OLED, resolusi 1200 x 2670 piksel, refresh rate adaptif 120 Hz, dan tingkat kecerahan puncak hingga 3200 nits.
Kamera utama 50 MP: Dilengkapi tiga kamera belakang 50 MP (wide, ultrawide, dan telefoto) dengan teknologi Leica, memungkinkan pengambilan gambar berkualitas tinggi dalam berbagai kondisi.
Kamera depan 32 MP: Kamera selfie resolusi 32 MP dengan sensor OmniVision OV32B40 dan teknologi AISP 2.0 untuk hasil foto yang jernih dan detil.
Prosesor Snapdragon 8 Elite: Xiaomi 15 menjadi perangkat pertama yang menggunakan chipset Snapdragon 8 Elite, menawarkan peningkatan performa CPU, efisiensi daya, grafis, dan pemrosesan AI.
RAM dan penyimpanan besar: Tersedia dalam varian RAM 12 GB atau 16 GB dengan opsi penyimpanan internal hingga 1 TB, memberikan ruang yang luas untuk aplikasi dan data.
Sistem operasi HyperOS 2: Menggunakan sistem operasi HyperOS 2 berbasis Android 15, menawarkan antarmuka yang responsif dan fitur-fitur terbaru.
Baterai 5400 mAh dengan pengisian cepat: Energi Xiaomi 15 dipasok oleh baterai berkapasitas 5400 mAh yang mendukung pengisian cepat 90W.
Teknologi pengisian balik nirkabel: pengisian nirkabel 50W. Dengan begitu memastikan penggunaan yang lebih lama dan pengisian daya yang efisien.
Konektivitas lengkap: Xiaomi 15 mendukung jaringan 5G, Wi-Fi 7, Bluetooth 5.4, NFC, dan port USB-C 3.2 Gen 1, memastikan konektivitas yang cepat dan stabil. Juga port audio.
Sistem audio berkualitas tinggi: Xiaomi 15 dDilengkapi speaker stereo dengan teknologi Dolby Atmos, Hi-Res Audio, dan Hi-Res Audio Wireless untuk pengalaman audio yang imersif.
BACA JUGA: Xiaomi 15 Ultra Mahakarya Smartphone Berkamera
Sensor sidik jari ultrasonik: Menggunakan sensor sidik jari ultrasonik di bawah layar untuk keamanan dan akses cepat.
Fitur keamanan tambahan: Selain sensor sidik jari, Xiaomi 15 dilengkapi dengan sensor akselerometer, cahaya, proksimitas, giroskop, kompas, barometer, dan spektrum warna untuk pengalaman pengguna yang lebih baik.
Pilihan warna menarik: Tersedia dalam berbagai warna seperti hijau, ungu, hitam, putih, dan silver, serta edisi diamond dengan tekstur kulit buaya. (*)