3 Saja Kelebihan Oppo K3

WWW.SINYALMAGZ.COM – Mei 2019, alias pertengahan kuartal kedua, sejumlah vendor merilis produk. Tujuannya untuk meramaikan seri-seri yang bakal dijual pada pertengahan tahun. Oppo tak menyiakan dengan merilis seri Oppo K3.

Setelah SINYALMAGZ pelajari ternyata Oppo K3 tak terlalu banyak mengedepankan teknologi dan fitur baru. Tercatat hanya ada tiga hal yang layak diapresiasi. Apa saja?

  1. MOTOR POP UP

Seri ini merupakan wakil dari produk yang menggunakan kamera depan dan disimpan dalam motor pop up. Kameranya sendiri sebenarnya hanya 16 MP alias tak mengejutkan. Dengan memakai motor pop up membuat space layar tidak terhalangi oleh kamera. Layar berdiri penuh dengan ukuran 6,5 inci full.

  1. HARGA HANYA RP 3,3 JUTA

Tentulah untuk varian dengan kapasitas memori terkecil. Namun dengan kamera utama dua buah (16 MP dan 2 MP), serta kapasitas baterai yang cukup memadai, yaitu 3.765 mAH. Untuk pengisian baterai bahkan disediakan fast charging teknologi VOOC terakhir (3.0). Dengan harga ini juga Anda sudah memperoleh smartphone Android versi 9.0 alias Pie.

  1. MEMORI LUMAYAN BANYAK

Anda perlu memori dengan RAM yang di atas 4 GB? Inilah pilihannya. Sebab versi yang termurah sudah memakau RAM 6 GB dengan ROM 64 GB. Sedangkan memori eksternal juga disediakan, maksimal mampu menampung memori hingga 256 GB.

Memang Oppo K3 masih memakai prosesor Snapdragon 710. Dan layarnya telah dilapis dengan Gorilla Glass. Tetapi hal-hal tersebut hanya cukup layak disebut sebagai bonus. Selebihnya taka da lagi lainnya. (*)

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled