Sambut Tahun Baru Imlek 2019, Game PUBG Luncurkan Mode Berburu Monster Naga

SINYALMAGZ.com – Untuk menyambut Tahun Baru Imlek 2019, game Player Unknowns Battlegrounds (PUBG) menghadirkan mode arcade terbaru, yaitu berburu monster naga melalui mode “Monster Hunting”.

Dalam mode baru tersebut, para pemain diwajibkan melakukan perburuan monster untuk mendapakant loot.

Monster yang dapat diburu, nantinya akan berwujud seperti makhluk-makhluk mitos dari negeri Tirai Bambu, China.

Hal tersebut karena mode Monster Hunting ini dibuat khusus untuk menyambut Tahun Baru China alias Imlek 2019.

Meski demikian, perburuan monster naga tersebut hanya ada di region Tiongkok saja.

Dilansir dari laman Digit.in, Kamis (31/1/2019), mode ini bakal hadir di update PUBG 0.13.0, namun masih dalam versi beta. Selain itu, mode baru ini juga baru hanya tersedia di server China dan sudah dapat dicoba oleh para gamer.

Game PUBG Mode Monster Hunting edisi Tahun Baru Imlek 2019.

Selain mode berburu monster naga, nantinya juga akan ada senjata serta fitur-fitur terbaru lainnya seperti lokasi baru, makhluk-makhluk mitos, dan juga monster-monster.

Untuk bermain, kamu harus mendekati patung-patung yang ditempatkan di sekitaran map dalam mode Monster Hunting.

Patung tersebut nantinya akan berubah menjadi monster hidup yang bisa dibunuh untuk mendapat loot.

Tak hanya itu saja, adanya jangka waktu rilis yang terbatas dari mode baru ini membuat para pemain kecewa. Hal tersebut seperti yang terlihat dalam sebuah video berdurasi 10 menit yang unggah Rey Lagarto di channel YouTube-nya.

Rey terlihat menujukkan adanya ud amode arcade PUBG versi terbaru, yaitu “Spring Festival” dan “Year’s Great Battle”.

Pada mode “Spring Festival” ini, akan ada beberapa monster berbentuk patung. Di mana jika patung tersebut didekati, maka akan hidup dan berubah menjadi monster untuk dibunuh dengan menggunakan beberapa item loot, seperti senjata, peluru, armor, dan sebagainya.

Di mode “Year’s Great Battle”, para pemain juga bisa beregu hingga 8 orang untuk bersama-sama membunuh monster berukuran besar dan tidak mudah dibasmi ini.

Selain ukurannya yang besar, monster tersebut juga memiliki health bar yang cukup banyak hingga 9 lapis.

Monster berdarah tebal tersebut juga muncul di map bersalju Vikendi dengan mode malam yang dilengkapi atmosfir aurora.

 

Halaman selanjutnya:

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled