Kreasi XL: Langkah Awal Resep Menyiapkan Video untuk Vlog

WWW.SINYALMAGZ.COM – Nge-vlog, ini aktivitas seru dan bisa mendatangkan uang. Gara-gara vlog, cara orang menonton hiburan pun berganti. Bahkan vlog dianggap sebagai sebuah referensi bagi banyak perusahaan untuk mengenalkan produk atau layanannya.

Maka tak heran jika, uang mengalir dari pemilik produk. Kabarnya untuk sebuah vlog bisa dihargai sampai Rp 50 jutaan. Dengan kata lain, para vlogger nyaris tak mengeluarkan ongkos.

Jika Anda tertarik, bukan berarti terlambat. Tak ada kata telat. Tetapi galibnya sebuah tontonan, ada kompetisi di situ. Untuk memenangkan kompetisi, Anda harus memiliki ciri khas.

Nah, apa hal yang pertama kali dilakukan sebagai vlogger pemula?

Ini resepnya.

STEP 1 – Memilih Tema Niche

Hari ini begitu beragam tema sebuah vlog. Penontonnya pun macam-macam. Karena itu Anda harus menentukan tema yang khusus atau niche. Anda harus memilih satu atau dua topik untuk menjadi spesialisasi.
Beberapa jenis topik dapat digunakan dengan sangat baik dengan konten video. Kategori vlogging paling populer di antaranya: fesyen, game, kuliner, unboxing, ulasan teknologi, perjalanan, komedi.
Untuk niche tidak harus mengambil kategori di atas. Anda bisa membuat yang lebih khas.

Namun, jangan lupa pula untuk melakukan validasi terhadap tema yang Anda pilih. Pastikan ada penggemarnya. Cari kata kunci yang menarik dan disukai orang.

Ada tools untuk mencari kata kunci. Yaitu pergilah ke KeywordTool.io, khususnya bagian “YouTube”. Masukkan kata kunci yang umum lebih dulu, kemudian munculkan beberapa kata kunci yang lebih sempit.

STEP 2 – Konten, Konten, dan Lebih Banyak Konten
Vlogger top biasanya memposting 1 video per hari. Apakah Anda harus mengikuti langkah ini? Tidak juga. Tetapi Anda harus membuat jadwal dan menaatinya.

Ada beberapa manfaat utama dari sering memposting. Antara lain video lama Anda akan terus mendapatkan penayangan dan mengarah ke penggemar. Memiliki lebih banyak video yang tersedia meningkatkan peluang untuk mendapat subscriber.

Kualitas sama pentingnya dengan kuantitas. Lantas apa definisi kualitas? Paling tidak seperti ini; kualitas gambar bagus, kualitas audio keren, topiknya bermanfaat, dan menarik.

STEP 3 – Punya Peralatan memadai
Kalau Anda lihat video-video pertama yang dikeluarkan oleh vlogger saat mereka mulai, umumnya  kualitasnya tidak menakjubkan. Memang video pertama seperti sebuah percobaan. PAsti kurang sempurna.

Anda harus melakukan evaluasi. Biasanya bukan karena ide, melainkan lebih banyak akibat peralatan kurang memadai.

Kalau mau serius, Anda harus berinvestasi. Sekurangnya memiliki peralatan berikut; kamera, mikrofon,  tripod, filter, lighting atau pencahayaan. Boleh ditambah layar hijau.

Lalu berapa uang yang harus disiapkan? Cukup lah sekitar Rp 15 jutaan.


STEP 4 – Pakai Script atau Improvisasi?
Vlog tak seperti bikin film. Vlog adalah jenis konten yang sama sekali berbeda. Pemirsa ingin merasa terhubung dengan vlogger yang mereka tonton, yang hanya mungkin ketika mereka menganggap vlogger tersebut otentik.
Namun begitu bukan berarti hanya perlu improvisasi untuk itu. Meski improvisasi sering orisinil. Maka naskah atau script jadi perlu.
Script memiliki banyak manfaat, misalnya saja menjaga Anda agar tidak bertele-tele. Lebih mudah ketika melakukan perencanaan syuting.
STEP 5 – Pengeditan dengan Software
Semua vlog yang baik perlu diedit. Tidak bisa begitu saja hasil syutingan di-upload. Editing penting. Dan begitu banyak software video editing, dari mulai yang serius sampai yang hanya menambahkan emotikon.

Mulailah belajar menyunting video sendiri. Jangan menyerahkan sepenuhnya kepada editor video. Anda tetap harus yang memegang kendali kualitas video.
STEP 6: Pilih Jaringan yang Terbaik

Jaringan untuk mengunggah video samat penting agar proses upload lebih cepat dan tidak mengalami lag. Ini seperti berpacu dengan waktu.

Semakin cepat Anda mengunggah, semakin baik untuk menampilkan video yang eksklusif. Jaringan XL Axiata misalnya yang sebagian besar sudah meng-cover 4G LTE.

Ingin tahu coverage XL Axiata secara real time? Silakan cek di: https://www.xlaxiata.co.id/id/jaringan (*)

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled