Laptop LG Gram 2022 Pas untuk Pekerjaan Edit Video

WWW.SINYALMAGZ.COM – Anda sudah tak nyaman bekerja dengan layar laptop berukuran 15 inci?

Hmm… sebaiknya mulai pikir-pikir mengganti laptop dengan ukuran LCD yang lebih lebar. LG tak berkompromi bagi pengguna tanggung. LG Gram yang merupakan barisan baru laptop LG April mendatang akan hadir dengan versi yang upgrade dari LG Gram yang dirilis setahun silam.

LG Gram 2022 akan muncul dalam dua varian berbeda ukuran layar. Masing-masing 16 inci dan 17 inci. Keduanya menyisakan bezel yang kian tipis, sehingga layar hampir memenuhi penampang depan. Ini makin nyaman buat mata, apalagi bila Anda bekerja seharian dengan WFH.

Kedua varian  menampilkan layar dengan rasio aspek  16:10 (2.560 x 1.600 pixel), LCD IPS dengan cakupan 99% DCI-P3 dan lapisan anti-silau. Sehingga ketika ruangan agak redup mata Anda dijamin tetap terasa aman.

Teknologi layar sekarang sudah kian hebat. Koreksi warna semakin menurun, sehingga laptop lebih friendly khususnya bagi pekerja kreatif yang bekerja dengan warna, seperti arsitek, desain interior atau perancang busana. Pun editor video yang harus lama menatap layar.

Tentu saja ini juga berkat hadirnya prosesor grafis NVIDIA RTX 2050.  Sementara partner pemasok chipset Intel mengangsurkan prosesor generasi ke 12-nya.

Cuma memang keduanya menggunakan varian yang sama. Model 17 inci dilengkapi dengan Intel Core i5 (i5-1240P) atau i7 (i7-1260P). Sedangkan model 16 inci hanya tersedia dengan i5.

LG mengklaim peningkatan kecepatan mencapai 70% dibandingkan generasi sebelumnya untuk model Core i7 baru.  Selain itu, laptop ini dilengkapi dengan SSD PCIe 4.0 x4, yang 22% lebih cepat. Kapasitas SSD mulai dari 256 GB, kedua varian juga memiliki slot ekspansi tambahan.

Gram merujuk pada bobot yang dibuat ringan. Seperti namanya, kedua laptop ini cukup ringan. Untuk yang 16 inci berukuran 1,285 gram (dengan eGPU) dengan tebal 16,8 mm. Sementara  yang 17 inci berukuran 1,435 gram dengan tebal 17,7 mm.

Dan ini sudah dengan baterai 90 Wh besar yang terpasang. Baterai 90 Wh adalah untuk laptop dengan GPU Nvidia.

Rongga konektivitas mencakup dua port USB-C 3.2 Gen 2 dengan Thunderbolt 4 dan USB power delivery.

Ada juga HDMI ukuran penuh dan jack headphone 3,5 mm, ditambah kartu microSD reader. Konektivitas nirkabel dilengkapi Wi-Fi 6E (kartu Intel AX211 2×2) dan Bluetooth 5.1.

Bagi Anda yang suka bekerja dengan dua layar, Anda bisa menambahkan Gram+View. Ini adalah layar dengan ukuran sama yang memiliki kualitas seperti layar kedua laptop ini. Hadirnya layar portable ini semata untuk mengakomodir Anda yang memerlukan layar berkualitas.

Para pekerja editing video memerlukan layar ekspansi tersebut untuk bekerja lebih produktif.

Harga LG Gram 16 inci dengan spek RAM 16 GB dan ROM 256 GB sekitar Rp 27 juta. Sedangkan LG Gram 17 inci dengan RAM dan ROM serupa sekitar Rp 28 jutaan. (*)

 

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled