LG X Cam, Adopsi Bentang Kamera 120 Derajat

Daya Saing (Nilai: 8,5)

Antara ZTE Blade S7 dan Lenovo Vibe Shot keduanya miliki ketangguhan masing-masing. Namun, LG X Cam pun mampu bersaing juga dengan kelebihan yang dimilikinya.

ZTE Blade S7 dan Lenovo Vibe Shot merupakan kompetitor bagi LG X Cam.

ZTE Blade S7 dan Lenovo Vibe Shot merupakan kompetitor bagi LG X Cam.

Berbicara mengenai daya saing, LG X Cam dibanderol dengan harga berkisar Rp3.675.000. Di rentang harga di bawah 4 juta, terdapat dua buah smartphone lain. Ponsel tersebut ialah ZTE Blade S7 (Rp3.999.000) dan Lenovo VIBE Shot (Rp3.370.000).

ZTE Blade S7 miliki beragam kelebihan bila dibandingkan dengan LG X Cam. Diantaranya dimensi lebih mini. Kerapatan pixels layarnya lebih tinggi. Adopsi dual-SIM card. RAM dan ROM-nya lebih besar. Kekuatan kamera depan-belakang sama besar. Konektivitas versi Wi-Fi-nya jauh lebih tinggi. Sematkan teknologi Fingerprint Sensor.

Kekurangan ZTE Blade S7 terletak pada bobot yang sedikit lebih berat. Dimensi layar lebih mini. Masih adopsi OS v5.1 Lollipop. Kapasitas memori eksternalnya hanya dukung 64 GB saja. Tidak miliki dual-camera. Versi Bluetooth-nya lebih rendah. Tidak sematkan GLONASS.

Persamaan yang dimiliki oleh ZTE Blade S7 dengan LG X Cam yakni sama-sama dukung teknologi jaringan 4G LTE dan layar IPS LCD. Prosesor octa-core. Adopsi dual SIM card. Kapasitas baterainya sama bersar (Li-Ion 2500 mAh).

Beralih pada Lenovo VIBE Shot. Seri ini miliki kapasitas baterai lebih raksasa. Konektivitas versi Wi-Fi-nya sedikit lebih tinggi. Kekuatan kamera belakangnya sedikit lebih tinggi. Besar RAM dan ROM-nya lebih tinggi. Sematkan Corning Gorilla Glass 3. Kerapatan pixels-nya lebih tinggi. Dimensinya lebih kecil.

Antara Lenovo VIBE Shot dengan LG X Cam sama-sama miliki kekuatan kamera sekunder 8 MP. Dukung dual-SIM card dan penyimpanan eksternal hingga 256 GB. Adopsi prosesor octa-core. Kenakan teknologi layar IPS LCD dengan resolusi 1920 x 1080 pixels. Dukung teknologi 4G LTE.

Sayang, Lenovo Vibe Shot miliki ragam sensor yang lebih sedikit dibanding LG X Cam. Tidak dukung GLONASS. Versi Bluetooth-nya sedikit lebih rendah. Tidak sematkan dual-camera. OS-nya masih v5.1 Lollipop. Dimensi layarnya sedikit lebih mini. Bobotnya lebih berat.

Kelebihan

Desain elegan; kamera oke; suara speaker jernih.

Kekurangan

Kinerja biasa saja; force close di Game tertentu.

Pendapat Kami

Inovasi Wide Selfie 120O menjadi nilai tambah yang menarik. Bagi Anda yang menyukai kamera yang memiliki inovasi tambahan a la ponsel premium G5 tak ada salahnya mencicipi LG X Cam.

Sinyal Scoring

Screen Shot 2016-10-27 at 10.47.47 AM

Spesifikasi

Screen Shot 2016-10-27 at 10.56.59 AM

Priyo Pamungkas

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled