VIRAL! Anthony Ginting Jadi Trending Topic Twitter Indonesia

Perjalanan Ginting menuju final China Open 2018 sendiri tidak mudah. Sejak awal, pebulu tangkis asal Cimahi, Jawa Barat, ini sudah berhadapan dengan pemain kelas dunia.

Saat babak pertama, dia sudah berhadapan dengan Lin Dan. Anthony sendiri berhasil tampil sebagai pemenang dengan skor 22 – 24, 21 – 5 dan 21 – 19.

Momen ini sekaligus menjadi kemenangan pertama Anthony atas Lin Dan, setelah dua duel sebelumnya berakhir dengan kekalahan.

Selanjutnya, Anthony Ginting berhasil mengalahkan unggulan pertama Viktor Axelsen dengan skor 21 – 18 dan 21 – 17. Kesuksesan Anthony ini pun menambah wakil Indonesia yang melangkah ke 8 besar China Open.

Kemudian Ginting juga berhasil membekuk Chen Long pada perempat final China Open 2018. Meski sempat menyerah pada game pertama, namun akhirnya menang dengan skor 18 – 21 dan 22 – 20 dan 21 – 16.

Hasil ini menempatkan Anthony Ginting sebagai wakil kedua Indonesia pada semifinal China Open.

 

Halaman selanjutnya:

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled