Telkomsel 27 Tahun, Komitmen Majukan Ekosistem Digital Indonesia

Anak perusahaan

Terakhir dalam pilar expansion, guna memastikan keberlanjutan peta jalan transformasi menjadi perusahaan telekomunikasi digital, Telkomsel telah meluncurkan sejumlah inisiatif yang mempertegas langkah perusahaan untuk mengembangkan bisnis di industri digital. Hal tersebut telah ditunjukkan pada tahun ini melalui pembentukan anak perusahaan baru dengan identitas brand perusahaan: INDICO.

Perusahaan ini berfokus utama meningkatkan inovasi digital yang customer-centric, INDICO mengambil posisi sebagai digital powerhouse yang dapat memperluas kapabilitas Telkomsel selain di bisnis konektivitas dengan menciptakan flywheel effect innovation dalam mengembangkan solusi digital lintas sektor melalui pemanfaatan aset dan kapabilitas teknologi telekomunikasi.

Pada tahap awal pengembangannya, INDICO menjadi holding company bagi tiga anak perusahaan dari portofolio bisnis vertikal Telkomsel yang sedang berkembang di sektor digital, yakni kesehatan (health-tech) melalui layanan aplikasi Fita, pendidikan (edu-tech) melalui layanan aplikasi Kuncie, dan sektor mobile gaming melalui anak usaha Majamojo.

Peran INDICO sebagai digital initiative enabler & orchestrator sangat vital untuk membuka jalan dan mengawal potensi besar ketiga anak usaha tersebut dalam mendorong perekonomian digital nasional.

Sumber daya manusia

Hendri lebih lanjut menambahkan, transformasi Telkomsel hingga di usia 27 tahun saat ini juga didukung oleh aset perusahaan yang paling utama, yakni sumber daya manusia, atau dalam hal ini para karyawannya. Telkomsel secara berkelanjutan terus berupaya memastikan peningkatan kapabilitas digital karyawan, baik secara teknis, maupun dari sisi integritas. Dengan sejumlah program internal yang terukur dan terencana, seperti saat ini melalui program TINC Polaris dan Transformational Expert Development (TED) Academy, Telkomsel berharap hadirnya inovasi dari para karyawan dapat memberikan kontribusi bagi penguatan ekosistem digital hingga menjadi lebih inklusif dan berkelanjutan.

Sebagai bagian dari rangkaian kemeriahan hari jadi ke-27 sekaligus mengapresiasi seluruh pelanggan setia, Telkomsel dalam waktu dekat akan menggelar sejumlah kegiatan dan program spesial, di antaranya Customer Day dan Telkomsel Awards 2022. Customer Day 2022 merupakan program spesial yang dipersembahkan kepada pelanggan Telkomsel yang akan diselenggarakan di kota Bandung, Surabaya, Palembang dan Makassar.

Di ajang tersebut  menghadirkan program apresiasi serta pelayanan terbaik secara berkelanjutan melalui beragam penawaran menarik, seperti promo produk dan layanan digital unggulan Telkomsel, Talkshow, Artist performance, 5G Showcase dan lainnya. Sementara Telkomsel Awards 2022 dihadirkan Telkomsel untuk memberikan apresiasi kepada para insan yang telah banyak menginspirasi melalui karya dan prestasi, seperti di bidang musik, film, dan esports, yang diharapkan dapat mendorong semangat baru agar dapat terus konsisten berkontribusi dalam memberikan dampak positif bagi bangsa.

“Kami bersyukur dapat memaknai kehadiran Telkomsel di setiap fase kehidupan masyarakat sebagai sebuah amanah yang akan terus kami jaga kebermanfaatannya. Telkomsel berharap dapat semakin bertumbuh dan berkembang dengan menghadirkan berbagai solusi digital melalui produk dan layanan inovatif, yang dapat membuka lebih banyak peluang kemajuan bagi bangsa di masa mendatang,” tandas Hendri.

“Telkomsel akan terus memperkuat tujuan perusahaan sebagai digital ecosystem enabler, memperluas portofolio bisnis digitalnya, sekaligus mengambil peran dalam mendorong dan mendukung pertumbuhan bisnis untuk memperkuat ekosistem digital nasional,” tutupnya. (*)

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled