Wiko Robby, Ponsel Terjangkau Kualitas Memukau

sinyal.co.id

Vendor Wiko terkenal menamai produknya dengan nama yang lucu-lucu. Kali ini SINYAL akan mengenalkan salah satu produknya. Berlabel Wiko Robby, miliki kualitas memukau namun dibanderol dengan harga yang terjangkau. Berikut ulasannya:

DESAIN

Desain yang dihadirkan oleh Wiko Robby.

Desain yang dihadirkan oleh Wiko Robby.

Tiap sudut yang dihadirkan Wiko Robby tidak berbentuk siku sehingga terkesan dinamis. Classy metal dipadukan dengan kaca membuat SINYAL tetap pede. Kami masih merasa cukup nyaman menggenggam Wiko Robby meski dimensinya terbilang bongsor.

LAYAR

Layar yang dimiliki olwh Wiko Robby sebesar 5,5 inch.

Layar yang dimiliki olwh Wiko Robby sebesar 5,5 inch.

Meskipun masih terdapat spot untuk letakan tombol haptic di bagian layarnya, Wiko Robby adopsi tombol virtual. Uniknya, seri ini hadirkan dual mic dan speaker di bagian muka. Pengalaman di sektor multimedia lebih menyenangkan.

BATERAI

3

Kapasitas baterai yang dimiliki oleh Wiko Robby sebesar Li-Po 2500 mAh. Fitur Battery Saver membuat Wiko Robby semakin hemat dalam pemakaian konsumsi daya. Saat Kami mengaktifkan fitur Economy Mode, pemakaian konsumsi baterainya jauh lebih hemat. Hal ini dikarenakan pengguna hanya dapat mengakses aplikasi Phone, Messaging, Contact dan Clock saja.

KINERJA

Kinerja yang dihasilkan oleh Wiko Robby terbilang maksimal.

Kinerja yang dihasilkan oleh Wiko Robby terbilang maksimal.

Saat SINYAL menjalankan tiga buah game berat selama 15 menit dalam satu waktu, tidak ditemukan gelaja lag sedikit pun. Suhu perangkat hanya naik 5 derajat dari suhu normalnya 31 derajat.

PROSESOR

Quad-core ARM Cortex-A7 1,3 GHz 32-bit

CHIPSET

MediaTek MT6580

GPU

Mali-400MP1.

BENCHMARK

5

MEMORI

RAM 2 GB
ROM 16 GB
MicroSD hingga 64 GB

KAMERA

Kamera depan-belakang Wiko Robby

Kamera depan-belakang Wiko Robby berkekuatan 5 & 8 MP.

Wiko Robby hadirkan mode Professional di sektor kamera. Hasil foto yang Kami peroleh melalui kamera primer cukup baik. Warna yang dihasilkan nyata mendekati warna aslinya. Begitu pula hasil foto yang SINYAL peroleh menggunakan kamera sekunder. Mode Normal kamera sekundernya cukup mendongkrak. Menariknya, mode Panorama dapat dilakukan secara vertikal maupun horizontal.

ONE-HANDED MODE

Adanya fitur ini mudahkan Kami dalam mengoperasikan Wiko Robby.

REVERSIBLE MODE

Fitur ini membuat auto-rotate dapat berputar 360 derajat.

DUAL MIC & SPEAKER

Melalui dual mic dan speaker mempermudah SINYAL dalam menjawab panggilan maupun melakukan perekaman suara.

AUDIO

Saat Kami menaikkan volume ke titik tertinggi, keluaran suaranya masih terbilang jernih, jelas, dan bertenaga.

Agung

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled