Xiaomi Luncurkan Dua Perangkat Smart Home di Indonesia

SINYALMAGZ.com – Setelah resmi dirilis beberapa waktu lalu, kini Xiaomi pun kembali mengumumkan ketersediaan dua perangkat smart home terbarunya di Indonesia. Dua perangkat tersebut adalah Mi Smart Sensor dan Mi Home Security Camera Basic 1080p.

Dua perangkat milik Xiaomi ini datang dengan lebih banyak inovasi teknologi serta membuka akses teknologi kepada semua orang di rumah mereka.

“Kehadiran dua produk rumah tangga terbaru ini merupakan salah satu langkah Xiaomi untuk menghadirkan lebih banyak inovasi teknologi.”, ujar pihak Xiaomi melalui keterangannya, Jumat (5/7/2019) lalu.

Mi Smart Sensor Set

Mi Smart Sensor Set.

Mi Smart Sensor Set sendiri merupakan perangkat pintar yang dapat memberikan notifikasi kepada penggunanya ketika terjadi gerakan di satu titik di dalam rumah mereka.

Untuk mendeteksi gerakan, perangkat Mi Smart Sensor Set ini telah dibekali dengan sejumlah sensor, seperti dual Mi Motion Sensor dan dual Mi Window and Door Sensor, beserta perangkat tambahan Mi Wireless Switch dan Mi Control Hub.

Berkat perangkat tambahan ini, Mi Smart Sensor Set pun juga dapat digunakan untuk memadamkan dan menyalakan seluruh perangkat pintar yang terhubung di rumah pengguna dengan hanya satu kali klik saja melalui aplikasi Mi Home di smartphone.

Mi Home Security Camera Basic 1080p

Mi Home Security Camera Basic 1080p.

Sementara Mi Home Security Camera Basic 1080p, seperti namanya, merupakan perangkat pintar Xiaomi yang dapat memonitor situasi dan kondisi di rumah bak sebuah CCTV.

Perangkat ini memiliki jangkauan bidang pandang hingga 130 derajat, dan juga bisa merekam video hingga resolusi 1080p.

Selain itu, Mi Home Security Camera Basic 1080p pun juga dapat menciptakan suara dan memiliki memori internal dengan kapasitas 64 GB, lengkap dengan konektivitas Wi-Fi 2,4 GHz dan juga 5 GHz.

 

Halaman selanjutnya:

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled