ZTE Axon Pad, Tablet Hybrid 5G, Layar 12,1 Inci

WWW.SINYALMAGZ.COM – Sejumlah pabrikan China diam-diam sedang memviralkan tablet-tablet atau pad dengan ukuran diagonal layar yang lebih luas. Dalam hal ini di atas 10 inci. Salah satunya adalah ZTE.

ZTE memang unik. Produk pad-nya dibuat dengan mengambil nama dari masing-masing subbrand. Setelah Nubia Pad, kini giliran Axon Pad.

Axon Pad yang dirilis pada April pertengahan April 2023 mengenalkan layar berukusan 12.1 inci yang tampak lega memenuhi penampang depan. Pad ini juga memakai slot SIM Card yang di letakkan di atas layar (jika dalam posisi landscape). Karena itu, ZTE langsung menggelarinya pad dengan kemampuan akses jaringan 5G.

Jadi selain Wi-Fi, ZTE Axon Pad dapat digunakan ketika ternyata jaeringan seluler jauh lebih cepat. Atau tak tersedia Wi-Fi.

Keunggulan lain dari Axon Pad adalah bodinya yang sangat tipis. Hanya 6,5 mm. Sementara bobotnya di angka 605 gram. Itu tidka termasuk keyboard yang dijual secara terpisah.

ZTE memilih chipset bikinan Qualcomm yaitu Snapdragon 8+ Gen 1 sementara proses grafisnya adalah Adreno 730. Prosesor Snapdragon ini memiliki konfigurasi delapan inti yang terbagi sebagai berikut; 1 inti 3.0 GHz Cortex-X2,  3 inti 2.75 GHz Cortex-A710 dan  4 inti 2.0 GHz Cortex-A510.

Axon Pad telah menggunakan OS Android 13 yang berpadu dengan UI MyOS 13 milik ZTE. Pabrikan ini juga menambahkan modul kamera, masing-masing satu buah di depan dan belakang. Sedangkan memori yang disediakan dengan ROM 256 GB.

Guna pemakaian desain atau koreksi, ZTE menyediakan stylus. Sedangkan untuk kebutuhan menikmati multimedia baik audio maupun video, Axon Pad memiliki empat speaker yang didedikasikan mampu memproduksi audio dengan kualitas prima.

Axon Pad semakin mentereng berkat kapasitas baterainya sebesar 10.000 mAH. (an)

Tags:

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled