Dashcam, Kamera untuk Rekam Peristiwa Depan Mobil

WWW.SINYALMAGZ.COMDashcam, atau kamera dasbor (dashboard) kini jadi satu kelengkapan wajib mobil modern, tetapi bukan hanya sekadar perangkat untuk mempercantik mobil. Kamera mobil dapat merekam berbagai peristiwa yang dapat menjadi bukti kecelakaan lalu lintas, membantu menindak pelanggar lalu lintas, bukti asuransi, hingga mengawasi mobil.

Perusahaan 70mai.co.ltd dari China, merilis  perangkat dashcam terbaru, 70Mai Car Dash Camera Pro Plus yang di Indonesia didistribusikan PT Invens Sukses Indonesia.

Dashcam ini dilengkapi built-in LCD Display dan kamera 5 MP dengan detailed-image yang cemerlang, bahkan saat malam hari, selain dilengkapi fungsi defog, anti kabut. Fungsi ini membantu pengendara mendapatkan gambar yang jelas dalam berbagai kondisi cuaca baik saat terjadi kabut atau salju, dan supernight vision meminimalkan kebisingan dalam gelap.

Device ini juga memiliki wide viewing angle dari lensa 140 derajat yang memungkinkan pengendara bisa  menangkap kedua jalur jalan,” kata Jerry Su, Regional Manager PT Invens Sukses Indonesia.  

Dashcam mudah diaplikasikan dengan adanya sensor Sony IMX355 yang sangat sensitif dan dapat menjamin hasil yang detailnya sangat baik. Kameranya dapat menangkap video dengan resolusi 2592×1994 piksel pada 30 frame per detik.

Kamera ini dilengkapi modul GPS sehingga setiap saat dapat menentukan koordinat, kecepatan mobil dan urutan video dengan informasiyang ada. Dashcam ini fokus pada berbagai macam hal penting, salah satunya sensor kejut, mengenali potensi situasi darurat seperti akselerasi, pengereman hingga guncangan.

Selain untuk merekam video, DVR membantu pengemudi menghindari kesalahan dan mencegah kecelakaan. Perangkat ini memiliki sistem peringatan tabrakan yang memberi tahu pengendara jika berada sangat dekat dengan kendaraan di depannya, juga memperingatkan pengendara jika keluar jalur.

Kelebihan lain, pengendara juga dapat melihat rekaman langsung di perangkat menggunakan layar LCD 2 inci. Penanyangan video juga tersedia melalui aplikasi seluler milik 70Mai, sementara baterainya mencapai 5000 mAh dengan maksimal kapasitas kartu memori 128 GB.

Harganya?  70Mai Car Dash Camera Pro Plus dibanderol dengan harga di bawah Rp 1,3 juta, dan dijual online di  e-commerce. (*)

 

 

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled