Huawei P10, Kamera Depan Makin Mentereng

Inilah penerus dari Huawei P9.

Inilah penerus dari Huawei P9.

sinyal.co.id – Huawei P10 merupakan penerus flagship Huawei P9. Huawei P10  masih mengandalkan dua kamera buatan Leica di kamera utamanya.

Tidak hanya di kamera utama, di kamera depan Huawei P10 juga menyematkan kamera buatan Leica.

Huawei menanamkan 20 MP sensor monochrome dan 13 MP sensor warna di kamera belakang Huawei P10.

Kamera depan Huawei P10 punya kecerahan dua kali lebih baik dari sebelumnya. Hal ini membuat hasil yang didapat lebih cerah dan terang.

Fitur “Adaptive Selfie” di dalamnya juga menarik. Fitur ini bisa mendeteksi secara otomatis apakah Anda selfie sendiri atau bersama orang lain (grup/wefie).

Bila kamera depan mengetahui Anda melakukan selfie baramai-ramai (wefie), otomatis sudut kameranya akan melebar.

Teknologi menarik lainnya yang dimiliki oleh Huawei P10 ialah “behavior-based compression mechanism”.

Teknologi ini secara cerdas mengkompres aplikasi yang jarang dipakai di perangkat Huawei P10. Jadi sistem operasi yang terdapat di dalamnya lebih ringan dan tidak membebani memori terlalu berat.

Awal Maret Huawei P10 dan P10 Plus akan dikapalkan di Eropa, Malaysia, Mexico, Australia, Selandia Baru, dan sejumlah Negara lainnya. Kita tunggu saja kapan Huawei P10 resmi masuk di pangsa pasar Indonesia.

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled