Indosat Ooredoo Cetak Calon Investor Andal Pasar Modal

Sinyal.co.id – Indosat Ooredoo baru saja memberikan penghargaan ke enam pemenang Indosat Ooredoo Stock Tading Contest (ISTC) 2016. Program ini merupakan komitmen Indosat Ooredoo dalam meningkatkan jumlah investor andal di pasar modal Indonesia. 10.000 peserta dari seluruh Indonesia berhasil dijaring pada kompetisi ini.

Enam peserta terbaik berasal dari beberapa daerah seperti, Jakarta, Malang, Yogyakarta, dan Padang. Penilaian pemenang dinilai berdasarkan beberapa kriteria. Kriteria yang dimaksud adalah, keberhasilan menentukan strategi investasi yang tepat, mendapat portofolio terbaik, membuat rencana sebagai investor, serta memberi masukan bagi pengembangan pasar modal Indonesia.

Pemenang ISTC 2016 mendapatkan hadiah berupa uang tunai dan penyertaan modal. President Director & CEO Indosat Ooredoo, Alexander Rusli menjelaskan, “Meski baru kedua kalinya kami menyelenggarakan ISTC, kami sangat senang karena terjadi peningkatan peserta. Tahun lalu 8000 kini menjadi 10.000 orang.”

Alexander menambahkan bila minat generasi muda untuk terjun ke dunia pasar modal, meningkat. Program ISTC sendiri dipercayainya mampu mewujudkan Indonesia sebagai salah satu negara ekonomi terbesar di Asia.

Melalui ISTC, Indosat Ooredoo memang  ingin menumbuhkan minat masyarakat Indonesia, terutama generasi muda agar dapat berpartisipasi di dalam bursa saham Indonesia. Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), yang berpartisipasi di bursa saham kurang dari 1 persen.

Dalam bertransaksi, peserta ISTC memanfaatkan aplikasi mobile di ponsel. Aplikasi tersebut merupakan hasil kerja sama Indosat Ooredoo, BEI, dan Trimegah Securities. Berikut daftar pemenang ISTC 2016.

Kategori  Pelajar:
1. Firdaus Sahrul Anggara – Univ. Brawijaya / Malang
2. Gitra Moraza – Univ. Andalas / Padang
3. Daniel Parulian – Univ. Brawijaya / Malang

Kategori Non Pelajar:
1. Dwi Winarno – Depok
2. Chandra Ismartinno – Sleman – Yogyakarta
3. Mario Taqwa – Jakarta

Lalu

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled