Jenius, Satu untuk Semua

User Interface

Tampilan awal langsung terpampang rekening bank BTPN sang pengguna.

Tampilan awal langsung terpampang rekening bank BTPN sang pengguna.

Mulai dari user interface yang dimiliki, aplikasi ini terlihat tampak segar dengan tampilan yang menarik. Saat pertama kali menggunakan (jika sudah melakukan registrasi), Anda akan ditujukan ke halaman login, berisikan number key. Ini yang unik, tampilannya sederhana, terlihat seperti keypad number pada keyboard ATM, namun hanya di bagian nomor.  Tak perlu menekan enter (karena tidak disediakan), setelah memasukan PIN Anda, secara otomatis aplikasi akan langsung masuk ke dalam interface account.

Berbeda dengan aplikasi m-banking yang sering kita gunakan, Jenius memiliki tampilan yang cukup simpel dan komplit. Tampilan utama hampir terlihat sejenis dengan sosial media, terdapat profil di bagian kiri yang bisa Anda munculkan dengan cara slide ataupun klik line bar di pojok kiri atas.

Fitur In & Out memudahkan pengguna aplikasi Jenius untuk melihat pemasukan dan pengeluaran.

Fitur In & Out memudahkan pengguna aplikasi Jenius untuk melihat pemasukan dan pengeluaran.

Di bagian beranda awal atau Dashboard, Anda akan langsung disuguhkan dengan widget yang memberitahukan tentang Saldo Total, In & Out, Send It, dan Save it. Widget ini dapat Anda atur dengan mudah melalui pengaturan yang ada di slide menu. User interface yang tidak merepotkan ini, membuat SINYAL mudah mengutak-atik aplikasi milik PT BTPN ini.

Terdapat beberapa fitur menarik dalam aplikasi Jenius.

Terdapat beberapa fitur menarik dalam aplikasi Jenius.

Di dalam slide menu, cukup banyak fitur menarik yang di tawarkan dalam tampilan interface milik Jenius. Selain Dashboard, ada juga In & Out,  Card Center, Save It, Send It, Split Bill, Pay Me, Jenius Contact, Find Us, Jenius Help, Jenius Token, dan juga Log out. Anda juga bisa memberikan avatar pada tampilan profil dengan foto Anda sendiri.

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled