Sony Umumkan Pembaruan Headset PlayStation VR

SINYAL.co.id – Satu tahun setelah peluncuran sistem PlayStation VR, Sony mengeluarkan versi pembaruan dengan beberapa perubahan kecil yang penting.

Perubahan pertama terletak pada kabel headphone yang kini terintegrasi dengan headset itu sendiri.

Kabel tersebut juga tertata rapi sepanjang bagian belakang headset sehingga tidak bergelantungan sebagaimana desain sebelumnya.

Perubahan kedua terdapat pada unit prosesor yang dirancang ulang. Ini adalah kotak kecil yang menghubungkan PlayStation 4 dengan headset VR dan TV.

Kotak ini juga menyediakan pengelolaan kabel HDMI, mengaktifkan keluaran TV, pemrosesan audio 3D dan Cinematic Mode.

Pada versi yang sudah diperbarui, terdapat dukungan untuk meneruskan HDR. Sehingga tak perlu melepas konsol dari kotak dan memasangnya langsung ke TV jika ingin menonton konten HDR di TV.

Versi PlayStation VR baru ini juga identik dengan sebelumnya, dan mendukung seluruh konten yang sama.

Perangkat ini menggunakan layar RGB OLED berukuran 5,7 inci dengan resolusi 1.920 x 1.080 piksel.

Tak seperti layar VR lain, sistem ini menggunakan RGB sub piksel penuh untuk memproduksi piksel warna penuh.

Ada 1.920 RGB sub-piksel untuk setiap 1.080 garis per piksel. Sehingga bisa juga disebut sebagai 1.920 x RGB x 1.080.

Hal ini memungkinkan PlayStation untuk memberikan pengalaman pengguna yang lebih mendalam dan rasa kehadiran yang kuat.

Harga dan Ketersediaan Sony PlayStation VR

Perangkat ini mulai dipasarkan pada 13 Oktober dengan harga yang dibandrol $399,99 atau setara Rp 5,4 juta.

Bila ingin membeli paket bundling yang berisi sistem PlayStation VR, PlayStation Camera, dua PlayStation Move Motion Controllers dan salinan PlayStation VR Worlds, maka harga yang dibandrol adalah $499,99 atau setara Rp 6,8 juta.

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled