Sony Xperia C5 Ultra VS HTC Desire 826

Multimedia

Tampilan fitur Audio Player milik Sony Xperia C5 Ultra (kiri) dan HTC Desire 826 (kanan).

Tampilan fitur Audio Player milik Sony Xperia C5 Ultra (kiri) dan HTC Desire 826 (kanan).

Untuk keluaran suara yang lebih bertenaga, Sony Xperia C5 Ultra melengkapinya dengan teknologi audio Sony 3D Sound serta dukungan pengaturan berupa Clear Audio+ serta pengaturan Sound Effects. HTC Desire 826 tidak ketinggalan dengan menggunakan teknologi audio yaitu HTC BoomSound dengan teknologi Dolby Audio. Hanya saja, pengaturannya tidak mendetail seperti pada Sony.

Menjalankan file audio memang lebih ideal jika menggunakan earphone ataupun headset. Pada Sony Xperia C5 Ultra, keluaran suara terdengar nyaman. Bagi yang memiliki selera telinga berbeda, bisa mengatur ataupun memilih equaliazer yang tersedia. Sedangkan pada HTC Desire 826, SINYAL mendapatkan kualitas suara musik yang lebih nyaman di telinga saat tidak mengaktifkan fitur BoomSound. Fitur ini lebih cocok saat digunakan saat menyaksikan video atau film dengan berbagai suara efek pendukungnya karena terdengar lebih megah dan wah.

Penampakan fitur Video Player bawaan Sony Xperia C5 Ultra (kiri) dan HTC Desire 826 (kanan).

Penampakan fitur Video Player bawaan Sony Xperia C5 Ultra (kiri) dan HTC Desire 826 (kanan).

Masing-masing ponsel menggunakan jenis layar berbeda, namun hasil keduanya cukup baik saat SINYAL menjalankan file video definisi tinggi. Menggunakan video yang sama, SINYAL menjalankannya secara berbarengan dengan posisi bersebelahan. Hasilnya kedua layar mampu menampilkan gambar yang tajam dan terlihat nyaman di mata. Namun untuk keluaran suaranya terdengar berbeda, menggunakan pengaturan suara secara default, speaker Sony Xperia C5 Ultra terdengar lebih kencang meski dampaknya malah membuatnya terkesan berisik. Berbeda dengan HTCDesire 826  yang keluaran suaranya lebih ‘pelan’ namun terdengar lebih nyaman di telinga.

Menggunakan video player bawaan masing-masing, ponsel Sony Xperia C5 Ultra menyediakan pengaturan audio maupun video agar pengguna bisa menyesuaikan dengan kebutuhan mereka. Sedangkan video player bawaan HTC Desire 826 hanya menyediakan ikon untuk menangkap gambar video (capture) menjadi file gambar.

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled