Sony Xperia M2 Aqua VS Wiko Getaway

Sony Xperia M2 Aqua (kiri) VS Wiko Gateaway (kanan)

Sony Xperia M2 Aqua (kiri) VS Wiko Getaway (kanan)

Ini pertarungan brand Jepang versus Prancis.

DESAIN

Sony Xperia M2 Aqua (kiri) VS Wiko Gateaway (kanan)

Sony Xperia M2 Aqua (kiri) VS Wiko Getaway (kanan)

Dengan besaran 5 inch pad Getaway versus 4.8 inch pada Xperia M2 Aqua, boleh dikatakan luasan layar nyaris tak terasa bedanya.

Begitu pun soal ukuran bodi: Getaway sedikit lebih tinggi, sementara Xperia M2 Aqua sedikit lebih lebar. Namun pada dasarnya keduanya pas masuk dalam genggaman.

Xperia M2 Aqua tercatat sedikit lebih berat, namun prakteknya sih keduanya tetap nyaman ditenteng. Maka pertarungan terjadi pada fungsi desain.

Tekstur mirip kulit pada casing belakang memberi kesan berkelas. Ditambah wajah yang mengingatkan Kami pada HTC One M series atau LG G series yang cantik itu, maka Kami pastikan Getaway memang cocok untuk mereka yang modis.

Xperia M2 Aqua juga elegan dengan punggung dof dan wajah full kaca. Tapi yang lebih penting dan lebih menarik adalah durabilitasnya. Sertifikasi IP65 dan IP68 membuat jeroannya terproteksi dari debu dan air. Masih boleh tenggelam dalam air tawar kedalaman 1.5 m sampai setengah jam. Pas untuk yang suka kelayapan atau sedikit ceroboh.

Layar Xperia M2 Aqua dukung 10 titik sentuh, Getaway hanya 5 titik sentuh. Layar keduanya sensitif sentuhan, serta mampu tampilkan warna secara natural dan detil yang tajam. Sama-sama relatif tak silau di bawah silau siang.

Getaway memakai panel sentuh Menu, Home, dan Back di bawah layar. Sementara Back, Home, dan Recent pada Xperia M2 Aqua terintegasi dengan sistem.

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled