Tutorial: Membuat Proyektor Dengan Handphone dan Kardus Bekas

SINYALMAGZ – Kamu ingin nonton film baru? Atau film favorit kamu tersimpan di ponsel, dan kamu ingin menontonnya bersama teman atau pacar seperti menonton di bioskop? Tidak perlu khawatir, karena kamu masih bisa nonton rame-rame dengan memakai proyektor buatan sendiri.

Cara membuat proyektor pun cukup mudah, tidak seribet dan sesulit yang kamu bayangkan. Dan dijamin, prosesnya tidak akan merubah ponsel kamu secara ekstrim, malah tidak berubah sama sekali.

Dan yang terpenting adalah, biayanya juga cukup murah!

Kamu hanya perlu menyiapkan alat pendukungnya saja untuk membuat proyektor dengan ponsel yang kamu miliki.

Penasaran? Yuk, simak cara membuat proyektor dari smartphone dan kardus bekas berikut ini.

Untuk membuat sebuah proyektor sederhana, kamu bisa memanfaatkan barang-barang yang ada di sekitar rumah atau bahkan kamar kamu sendiri. Seperti smartphone, kotak kardus bekas sepatu, kaca pembesar atau lup berukuran besar, foam board, plester, cater, lem tembak, dan juga penggaris.

Setelah semua peralatan tersebut telah tersedia, maka tiba saatnya bagi kamu untuk mengeksekusi.

Berikut langkah-langkah untuk membuat proyektor sederhana dengan smartphone dan kardus bekas:

1. Pertama, siapkan kardus sepatu bekas yang lebarnya kira-kira cukup untuk smartphone milik kamu.

2. Selanjutnya, beli kaca pembesar atau lup yang murah dan terbuat dari plastik. Biasanya ini banyak terdapat di toko-toko buku besar.

3. Kemudian beri lubang pada ujung kardus tadi, lalu tempelkan kaca pembesar tadi yang sudah kamu potong gagangnya.

4. Selanjutnya, buatlah tempat berdiri untuk smartphone dari kardus lain.

Nantinya, kamu akan mengatur fokus smartphone berdasarkan jaraknya dengan kaca.

Masih bingung? Tenang, di bawah ini ada video penjelasannya dari YouTube.

Klik di sini: https://www.youtube.com/watch?v=Tx4vPeL9y2g.

Tarraaa….sudah selasai! Dan sekarang kamu punya proyektor pribadi.

 

Halaman selanjutnya:

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled