XL Axiata Sediakan Layanan Telepon Gratis di Area Bencana Tsunami

SINYALMAGZ.com – Operator telekomunikasi PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) mendukung upaya pemulihan kondisi pasca tsunami Selat Sunda. Untuk itu, perusahaan menyalurkan bantuan darurat untuk warga serta menyediakan layanan telekomunikasi gratis.

“Tim kami di lokasi bencana mulai menyalurkan bantuan darurat, termasuk secara khusus membebaskan layanan bagi pelanggan dan masyarakat di area terdampak bencana.”, ujar Direktur Teknologi XL Axiata, Yessie D Yosetya, dalam keterangannya, Selasa, 25 Desember 2018.

Adapun bantuan yang telah tersalurkan antara lain bahan makanan, obat-obatan, tikar, selimut, dan alat mandi.

Untuk lokasi penyalurannya sendiri berada di beberapa lokasi pengungsian, baik di sisi Banten maupun Lampung.

Sementara itu, bantuan dalam bentuk layanan telekomunikasi secara khusus berupa penempatan fasilitas Telepon Umum Gratis (TUG) serta program pembebasan biaya untuk pemakaian layanan percakapan telepon, SMS, dan data.

Program ini berlaku untuk pelanggan nomor prabayar XL dan AXIS, dengan ketentuan sebagai berikut:

1. Gratis nelepon 10 menit, ditambah 100 SMS ke semua operator lain.

2. Gratis nelepon ditambah SMS unlimited ke sesama nomor XL atau AXIS, serta gratis kuota data 500 MB.

Sementara itu, Yessie mengungkapkan, tsunami tidak menyebabkan dampak yang serius terhadap infrastruktur jaringan XL Axiata.

“Tidak ada BTS maupun sarana pendukung jaringan yang mengalami kerusakan, baik di wilayah Banten maupun Lampung.”, jelas Yessie.

Oleh karena itu, layanan XL Axiata juga tetap beroperasi secara penuh hingga saat ini.

Meski demikian, tim teknis di lapangan tetap melakukan pengecekan atas semua infrastruktur untuk memastikan kondisi jaringan.

Di wilayah Banten, Yessie mengatakan, terdapat sekitar 500 BTS yang berada di area terlanda bencana, tersebar di wilayah Kabupaten Pandeglang dan Serang.

Sementara di Lampung, terdapat sekitar 300 BTS yang masuk area Kalianda, Kabupaten Lampung Selatan.

Program layanan khusus ini berlaku mulai 25 Desember 2018 pukul 00.00 WIB.

Pelanggan di lokasi bencana yang hendak memanfaatkan keringanan ini bisa mengaktifkannya dengan mudah. Caranya, tekan *505# di nomor XL atau AXIS.

Layanan ini hanya berlaku di area Serang, Pandeglang, dan Bandar Lampung selama 2 hari, yaitu 25 dan 26 Desember 2018.

 

Halaman selanjutnya:

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled