XL Corner: Review Realme 7 Pro Isi Baterai Cuma 30 Menit

WWW.SINYALMAGZ.COM – Realme melesat kuat di Indonesia. Kini merupakan rival kuat vivo maupun Oppo. Bersanding dengan mengetengahkan produk-produk yang tak kalah mentereng membawa teknologi imaging jempolan.

Salah satu yang telah beredar di pasar belakangan ini adalah Realme 7 Pro. Produk yang sangat mengedepankan kamera sebagai senjata utama dan mengikuti tren industri smartphone masa kini.

Realme 7 Pro hadir dengan rancang desain yang apik. Berbalut “seni” yang menawan di bagian punggung. Salah satu yang hadir di Indonesia adalah kelir punggung horizon orange. Varian ini sangat unik amat pas untuk Anda yang ingin bergaya beda.

Penataan kamera yang menonjol dengan layout tidak memanjang benar. Empat lensa ditata tidak berbaris berbanjar, melainkan dibuat dalam grid 2×3 sehingga lebih kelihatan keren.

Layar tampak sekali memenuhi bagian depan dengan persentase mencapai 83 persen. Bodinya cukup lebar dengan dimensi 160.9 x 74.3 x 8.7 mm seakan ingin bersanding dengan produk seperti Samsung Galaxy A71. Namun demikian masih cukup memenuhi lebar telapak tangan orang dewasa, dengan kata lain tetap nyaman digenggam. Jempol Anda juga masih nyaman menari-nari menyapu layar.

Pada bagian depan, kamera tidak ditempatkan tepat di tengah atas, melainkan disisipkan di ujung kiri. Layar yang nyaris penuh itu adalah SuperAMOLED dengan diagonal mencapai 6,4 inci. Jadi ini termasuk kelas smartphone wide screen. Oleh sebab itu memang sudah disiapkan siap mengakomodir penampilan video atau image dengan rasio aspek 20:9. Dan, tak ketinggalan pelapis yang diasok oleh Corning berupa Gorilla Glass 3+.

Empat kamera bertengger di punggung merupakan sajian utama. Apalagi ditegaskan di punggung salah satunya adalah kamera 64 MP (berada di tengah). Lensa kamera ini disiapkan untuk pemotretan wide dengan aperture f/1,8. Kamera ini diapit oleh dua kamera 8 MP yang disiapkan untuk pemotretan ramai-ramai yang membutuhkan sudut lebar (ultrawide) mencapai 119 derajat. Serta kamera 2 MP untuk pemotretan B&W. Sebuah kamera lainnya adalah 2 MP yang digunakan jika ingin memotret makro.

Dengan membawa istilah “Pro” seri ini tampaknya menjadi opsi bagi kreator konten-konten video yang belakangan terus membanjir. Entah dengan platform apapun, kini merekam video dapat diserahkan sepenuhnya pada produk seperti Realme 7 Pro.

Untuk fiturnya tersedia filter yang menarik yaitu Cyberpunk, Flamingo, dan Modern Gold. Kamera depan beresolusi tertinggi 32MP hadir dengan AI beautification, yang mampu mereproduksi efek kecantikan wajah. Dengan resolusi yang cukup besar untuk sebuah kamera selfie tentu membuat Realme 7 Pro semakin menawan.

Performa Realme 7 Pro amat didukung oleh mengandalkan chipset buatan Qualcomm yaitu  Snapdragon 720G dengan konfigurasi Octa-core (2×2.3 GHz Kryo 465 Gold dan 6×1.8 GHz Kryo 465 Silver) . Performanya diklaim meningkat sebanyak 10% untuk kinerja CPU (unit prosesor utama) serta 75% pada GPU (unit prosesor grafis) serta tampilan grafis dibandingkan dengan generasi sebelumnya. Tentu ini berita menggembirakan bagi penggemar game mauun penonton Netflix.

Dengan “jantung” perangkat yang boleh diacungi jempol dan fasilitas menawan di sektor imaging, kebutuhan akan file besar diakomodasi pula oleh ruang memori. Versi yang beredar di Indonesia punya kelengkapan RAM 8 GB dan ROM 128 GB. Asal tahu saja, ini adalah versi yang tertinggi selain satu versi lainnya. Kemudian itu pun masih ditambahi dengan slot microSD bagi yang menyukai penyimpanan di dalam smartphone. Slot-nya tersedia sendiri dan Anda bisa menggunakan kedua slot SIM Card bila hendak memasang dua kartu SIM.

Faktor lain yang dapat dijadikan rujukan pembelian adalah kemampuan pengisian ulang baterai dan daya tahannya. Tren ini belakangan sedang banyak dikembangkan oleh sejumlah pabrikan. Smartphone ini diklaim dapat mengisi daya sampai 100% hanya dalam waktu 34 menit, dengan kapasitas baterai 4500 mAh. Asal tahu pula, Realme 7 Pro adalah salah satu di kelas 65W Charging Evolution yang merupakan standar pengisian baterai nan lebih cepat.

Komponen lain yang tak kalah penting Anda ketahui adalah fasilitas port USB Type C serta ketersediaan rongga audio 3,5mm. Fasilitas sekuriti fingerprint terdapat di bawah layar.  Dua buah speaker juga bakal menamani Anda mendengarkan tembang pilihan di Spotify atau menonton serial Money Heist di Netflix.

Harganya cukup Anda tebus dengan kocek Rp 4,9 jutaan. Kalau Anda sudah memiliki kartu SIM XL Axiata dijamin memuaskan ketika meonton serangkaian hiburan tadi di kala pandemi. Kalau Anda masih belum berlangganan, silakan cek fitur yang ditawarkan XL Axiata di: https://www.xl.co.id/id. (*)

 

 

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled