9 Ponsel Lensa Besar, Harga Terjangkau di Kelas Foto Indoor

sinyal.co.id

Banyak kamera ponsel mampu menghasilkan foto bagus di luar ruang, saat cahaya sangat mencukupi. Gambar terang dan tajam dengan warna natural menjadi ukuran wajib. Namun lain halnya saat dibawa masuk ke dalam ruangan, foto menjadi sangat menurun ketajamannya, warna kurang cerah, dan noise (bintik) tampak mengganggu. Tentu bisa dibantu dengan flash. Namun, foto berbasis flash memang tampak kurang hangat, cenderung tampil datar karena cahaya dari depan yang kuat.

1_14

Nah, salah satu kuncinya adalah angka bukaan lensa yang besar. Bukaan lensa atau aperture ini dalam spek ponsel biasa disebut f/2.0, f/2.2, f/2.4 dan seterusnya. Makin kecil angkanya, makin besar lensa membuka, dan tentunya makin banyak cahaya yang masuk. Hasilnya, foto lebih terang karena mencapat lebih banyak cahaya.

Pemilihan kamera dengan bukaan lensa besar ini penting, karena di kamera ponsel bersifat permanen alias tak bisa diubah-ubah seperti di lensa kamera digital biasa.

Umumnya, kamera ponsel punya angka aperture f/2.2 atau f/2.4. Namun, banyak pula yang dibekali aperture f/1.8, f/1.9, atau f/2.0. Terutama di ponsel kelas atas. Kita juga mengenal bahwa kamera ponsel dibekali sensor kamera beragam. Nah, angka aperture kecil biasanya diterapkan di sensor yang bagus.

Yang kita bahas berikut adalah beberapa ponsel berkamera sensitif dengan harga terjangkau. Aperture f/2,0 sudah bisa menjadi ukuran bahwa kamera ponsel tersebut lebih sensitif di kondisi redup.

Di kelas ponsel Rp3 jutaan hingga kelas atas yang hampir Rp10 juta, tentu tak perlu repot memilih karena dibekali kamera bagus untuk indoor. Namun, di sekitar angka Rp2 juta, kita memang harus lebih cermat memilihnya, karena masih langka. Berikut ponsel pilihan yang terjangkau dengan aperture besar.

Samsung Galaxy J5 Rp 2.600.000

Dengan kamera belakang 13MP dan aperture f/1.9, tak perlu ragu membawanya memotret di dalam ruang. Fungsi Quick Launch dengan menekan tombol Home dua kali mempercepat akses kamera. Layar Super AMOLED membuat foto tampil lebih cemerlang.

Samsung-Galaxy-J5

Spesifikasi : Kamera utama 13 MP, f/1.9, 28mm, autofocus, LED flash. Kamera depan 5 MP, f/2.2, 23mm, LED flash. Fitur Geo-tagging, touch focus, face detection, Video 1080p@30fps. Jaringan GSM/3G/HSDPA/LTE. Layar Super AMOLED, 5 inch, 720 x 1280 pixel (294 ppi). Internal 16 GB, 1.5 GB RAM, MicroSD hingga 128 GB. Chipset Qualcomm Snapdragon 410, Quad Core 1.2 GHz, GPU Adreno 306. OS Android v5.1 Lollipop. Bluetooth v4.1 A2DP, microUSB v2.0, 3.5mm Jack, Wi-Fi. Radio FM. GPS/A-GPS/GLONASS, Baterai Li-ion 2600 mAh.

Huawei Honor 3C   Rp 1.500.000

Berbekal sensor Sony di kamera utamanya dan f/2,0, Honor 3C mampu merekam obyek dalam ruang dengan baik. Sayang versi Androidnya ketinggalan.

Huawei-Honor-3C

Spesifikasi : Kamera utama 8 MP, f/2.0, 28mm, autofocus, LED flash. Kamera depan 5 MP, f/2.4, 22mm. Fitur Geo-tagging, touch focus, face detection, video call.Video 1080p@30fps. Jaringan GSM/3G/HSDPA. Layar IPS LCD, 5 inch, 720 x 1280 pixel (294 ppi). Internal 8 GB, 2 GB RAM, MicroSD hingga 32 GB. Chipset Mediatek MT6582 Quad-core 1.3 GHz, GPU Mali-400MP2. OS Android v4.2.2 (Jelly Bean). Bluetooth v4.0 A2DP, microUSB v2.0, 3.5mm Jack, Wi-Fi. Radio FM. GPS/A-GPS/GLONASS, Baterai Li-Po 2300 mAh.

Asus Zenfone 2 ZE551ML RAM 2GB ROM 16GB Rp2,305,000

Berteknologi PixelMaster dan aperture besar, membuatnya bisa diandalkan saat memotret di dalam ruang atau saat malam hari. Bahkan tersedia mode manual sehingga lebih fleksibel.

Asus Zenfone 2

Spesifikasi : Kamera utama 13 MP, f/2.0, autofocus, Dual LED flash. Kamera depan 5 MP, f/2.0. Fitur Low Light mode, Backlight (HDR) mode, Enhanced Beautification, Manual mode, Zero shutter lag, 5-element lensa, Back-illuminated sensor (BSI), geo-tagging, autofocus, touch focus, face and smile detection, HDR, Panorama, Macro Mode, Tap to capture. Video 1080p@30fps. Jaringan GSM/3G/HSDPA/LTE. Layar IPS LCD, 5.5 inch, 1080 x 1920 pixel (401 ppi). Internal 16 GB, 2 GB RAM, MicroSD hingga 64 GB. Chipset Intel Atom Z3560 “64-bit” Quad Core 2.3 GHz, GPU PowerVR G6430. OS Android v5.0 Lollipop. Bluetooth v4.0 A2DP, microUSB v2.0, 3.5mm Jack, Wi-Fi. Radio FM. GPS/A-GPS/GLONASS, Baterai Li-Po 3000 mAh.

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled