Berita XL: Paket Lebaran Nyaris Mustahil XL Axiata

WWW.SINYALMAGZ.COM – MENJELANG Ramadhan dan Lebaran, XL Axiata meluncurkan program paket THR, “Tunjangan Hadiah Ramadhan” yang nyaris mustahil, karena memberi kembalian uang (cash back) sampai Rp 1,2 juta. Kembalian ini diberikan jika calon pelanggan  membeli paket Xtra Rejeki, yang diluncurkan Kamis (2/5) di Jakarta.

Direktur Komersial PT XL Axiata, Allan Bonke mengungkapkan, cash back dapat digunakan untuk membeli ponsel pintar lewat gerai online mitra XL tertentu. Namun pihaknya sedang mempersiapkan kemungkinan cash back itu digunakan untuk berbelanja kebutuhan lain, selain ponsel pintar.

Katanya, pembelian paket 3 GB Xtra Rejeki seharga Rp 65.000 akan mendapat cash back hingga Rp 400.000, nilai yang lebih besar dibanding harga paketnya sendiri. Demikian pula untuk paket 6 GB seharga Rp 125.000 akan mendapat uang kembalian sampai Rp 800.000, dan paket 15 GB senilai Rp 200.000 mendapat kembalian enam kali lipatnya, Rp 1,2 juta.

Ki-ka: Rahmadi Mulyohartono (Group Head Commmercial GTM), Allan Bonke (Direktur Komersial), David Arcelus Oses (Chief Marketing Officer), Bernard Ho (Group Head Mass Segment)

Ada syaratnya, calon pelanggan harus membeli paket tersebut tiga kali, enam kali atau 12 kali, dan cash back diberikan sesuai jumlah paket yang dibeli. Paket Xtra Rejeki sangat bagus jika dijadikan hadiah lebaran untuk sahabat dan keluarga tersayang, berupa 4 nomor perdana lain, dan cash back tetap diberikan kepada si pembeli paket.

Paket Xtra Rejeki yang memberi tawaran akses tidak terbatas ke aplikasi WA, Line, Gojek, dan YouTube tanpa kuota, kini sudah ada di pasar. Pelanggan XL pun bisa mendapatkan Xtra Rejeki dengan mengakses lewat UMB*123*678#, dan pembeli paket bisa langsung mendapat informasi berapa besar cash back yang bisa mereka terima untuk membeli ponsel di online mitra.

Pelanggan prabayar XL juga ditawari paket murah Xtra Kuota Ramadhan seharga Rp 500 per hari hingga Rp 2.500 seminggu, dengan berbagai bonus akses tanpa batas ke media sosial FB, IG, chatting Line dan WA, selain ke aplikasi streaming video. Pelanggan dapat membelinya lewat UMB *123# mulai pekan depan.

Bekerja sama dengan mitra di gerai atau online, XL menjual ponsel pintar Xtream 2 hanya seharga Rp 700.000 dengan kemudahan Youtube tanpa batas 24 jam penuh selama satu tahun. Pembelian lewat online, cash back tetap menjadi hak pembeli.

 

Banyak yang bisa Anda manfaatkan dari THR XL, lebih lanjut silakan klik: https://www.xl.co.id/id

 

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled