Review: Asus Zenfone 5 (2018), Dual Kamera, Layar “Manis”

KAMERA

Kamera seperti mendapatkan sentuhan eksklusif di seri ini. Misalnya saja untuk swafoto sendiri dihadirkan aplikasi Selfie Master. Dengan aplikasi ini seluruh opsi pemotretan selfie sudah tersedia di depan mata.

Kamera utama bahkan menyajikan delapan pilihan resolusi kamera. Mulai 5 MP hingga 12 MP. Sedangkan rasio aspeknya tersedia mulai 1:1 hingga 18:9. Sayang rasio terakhir ini hanya bisa diperoleh dengan resolusi kamera 5 MP dan 8 MP. Artinya ketika Anda hendak memperoleh rasio 18:9, yang paling optimal adalah menggunakan peran kamera kedua.

Sedangkan opsi kualitas video yang ditawarkan juga berjumlah delapan opsi. Mulai kualitas TV (640×480) terendah sampai tertinggi 4K (3840×2160). Video rasio 18:9 bisa diperoleh namun dengan resolusi 2160×1080.

Serunya, hanya Asus yang bisa memberikan opsi pemotretan normal dan wide secara langsung dengan cara cukup men-tap opsi dengan ikon gunung. Untuk pemotretan Selfie ini sangat membantu, terutama selfie grup.

Sedangkan mode Pro yang ikonnya tersedia di tampilan depan menawarkan enam setingan standar, mulai AF, ShutterSpeed, ISO, Exposure Value, WhiteBalance. Satu opsi tambahan menampilkan pilihan pemotretan dengan sudut normal atau sudut lebar. Tetapi untuk memotret sudut lebar resolusi kamera menjadi 5 MP.

Selain itu ada mode SuperResolution. Mode ini mem-push resolusi hingga mencapai 49 MP. Ada pula opsi push foto hingga resolusi 21 MP jika menghendaki sudut lebar. Dengan mode ini, obyek di-push sehingga mendapatkan resolusi yang lebih tinggi.

Mode lain yaitu Depth Effect. Ini mengajak pengguna untuk menciptakan efek bokeh. Sedangkan kamera selfie hanya menampilkan empat pilihan mulai 8 MP hingga 5 MP, rasio foto tersedia lengkap. Sedangkan video jika memakai kamera selfie opsinya ada kualitas TV, HD, FHD dan 18:9.

HASIL PEMOTRETAN

OPSI RASIO ASPEK DAN RESOLUSI

 

Rasio 16:9, resolusi 4032×2272 pixel, 2,55 MB

 

Rasio 4:3, resolusi 4032×3024 pixel, 3,71 MB

 

Rasio 1:1, resolusi 3024×3024 pixel, 2,74 MB

 

Rasio 18:9, resolusi 3264×1836 pixel, 1,94 MB

 Seperti apa hasil pemotretan normal dan wide angle?

3 Comments
  1. Sekedar saran,
    1. Reviewernya perlu belajar lagi tentang pengetahuan teknis produk yang direviewnya dan pengetahuan dunia perponselan
    2. Tata bahasa yang baik (terus terang saya tidak semua tahu maksud penulis, karena mbulet bahasanya.

    *saya kesini karena link Twitter asus indonesia

  2. Reply
    niplelickerofjustice 06/06/2018 at 7:48 am

    – Kok aneh ya di poin minus nya tentang desain hp ini, justru desain hp ini yg harusnya jadi nilai plus nya haha..

    – Dan satu lg yg aneh, semakin sedikit bloatware yg disediakan oleh asus y harusnya semakin bagus ya (bisa jadi nilai plus) haha kok malah jadi di poin minus nya lagi..

  3. Saya penasaran tentang kamera depannya dan widenya apakah beneran fix fokus?
    Soalnya ada beberapa video youtube yang saya lihat ada yang bilang fix fokus ada juga yang bilang gak fix fokus

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled