LG K10 VS Lenovo Vibe K4 Note

Desain & Layar

Arah jarum jam; kamera sekunder, earpiece, sensor; kamera primer, tombol volume, LED flash; speaker bodi; LG.

Arah jarum jam; kamera sekunder, earpiece, sensor; kamera primer, tombol volume, LED flash; speaker bodi; tombol haptic.

Arah jarum jam; speaker, kamera primer; LED Flash; Fingerprint Sensor; bagian punggung; layar.

Arah jarum jam; speaker, kamera primer; LED Flash; Fingerprint Sensor; bagian punggung; tombol haptic, speaker.

Desain menjadi salah satu unsur paling menarik dari LG K10 LTE. Pertama kali melihatnya, SINYAL langsung menyukai desain kontemporer yang memberikan pengalaman berbeda. Layarnya dibuat agak timbul mengadopsi desain 2,5D Arc Glass dan diberi nama Glossy Pebble.

Desain yang seperti menyatu ini ternyata bukan menggunakan konsep unibodi sehingga cover belakangnya bisa dibuka. Cover berbahan plastik ini ternyata cukup lentur sehingga mudah dibuka. Didalamnya Anda bisa menempatkan kartu SIM dan micro SD. Baterainya bisa dilepas sehingga memudahkan diganti sendiri jika terjadi kerusakan.

Lenovo juga memiliki konsep yang sama dari sisi desain. Cover plastiknya cukup lentur dan memudahkan dibuka. Posisi slot kartunya juga mirip dengan LG K10. Yang berbeda, baterai Lenovo K4 tidak bisa dilepas sendiri. Selain itu, dibawah kamera utama, terdapat sensor sidik jari guna mengaktifkan fitur Fingerprint.

LG kembali menghadirkan tombol khas mereka yang ditempatkan bagian belakang. Tombol Power dan Volume tidak ditempatkan di sisi-sisinya, tetapi terletak persis di bawah kamera utama. Bagi pengguna yang terbiasa menggunakan tombol di sisi kiri atau kanan, memang akan sedikit kerepotan dan mesti membiasakan untuk mengoperasikannya. Sedangkan tombol Power dan Volume Lenovo K4 ditempatkan pada posisi standar yaitu di sisi kanan.

Kedua layar tersebut memiliki kemampuan Multitouch hingga 10 titik sentuhan. Namun hal sensor, layar Lenovo K4 lebih banyak yaitu 12 sensor dimana LG K10 hanya memiliki lima sensor saja. Layar Lenovo K4 memiliki sensor Gyroscope yang merupakan salah satu syarat dalam menjalankan aplikasi Virtual Reality menggunakan perangkat VR. Sayangnya, sensor Gyroscope tidak dimiliki LG K10 yang memang tidak membidik kebutuhan tersebut.

Jika melihat spesifikasi layar, Lenovo K4 memang lebih unggul. Dengan dukungan resolusi Full HD dan kerapatan layar sebesar ~401 ppi, layarnya terlihat lebih terang dan tajam. Yang paling terlihat adalah warna serta kecerahan yang dihasilkan. Namun dengan spesifikasi yang dibawahnya, perbedaan tersebut ternyata tidak jauh dengan LG K10. Layarnya tetap terang dan tajam meski sedikit dibawah Lenovo K4.

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled